Kategori
Tips

10 Tips Foto OOTDmu Terlihat Profesional Menggunakan Kamera HP (Part 2)

Holaa Dear… 💛

Welcomeback to Aestheticsblog 👋

Now i want to continue for part 2

Let’s go to the topic ⬇️


6. Jika Foto Menggunakan Lampu Flash Jangan Gunakan Sunscreen

Tahukan kamu, bahwa pemakaian sunscreen atau sunblock dapat menghasilkan efek whitecast pada foto? Yaaa,penjelasan ilmiahnya adalah sunscreen mengandung bahan pemantul cahaya (namanya juga sunscreen) yang mengakibatkan jika berfoto menggunakan flash, hasilnya akan menjadi whitecast. Whitecast adalah munculnya semacam bercak putih di wajah di hasil foto. Padahal jika dilihat langsung di kulit, tidak ada sama sekali.

7. Perhatikan Detail Busana yang Ingin di Kenakan

Apa bagian paling menarik di busana kamu? Hijab? Pita? Atau sekedar bordiran di bagian pinggang?

Jangan ragu untuk memusatkan perhatian fotomu di bagian-bagian itu. Jadikam busana sebagai pusat perhatian. Detail kecil dari sebuah busana itu sangat berpengaruh lho. Jadi jika kita ingin berfoto pastikan untuk menyesuaikan style yang akan di pakai.

8. Pilih Background yang Tidak Terlalu Ramai

Ingat, kamu mau foto OOTD, bukan foto pemandangan yang ada kamunya. Jika fokus yang kamu inginkan adalah menonjolkan busana yang kamu kenakan, ada baiknya bijak dalam memilih background foto. Atau kamu lebih jeli sedikit, buatlah fokus kamera mengarah ke kamu agar background tidak menganggu.

9. Jelilah Menentukan Cahaya Penerangan untuk Foto

Cahaya adalah hal yang penting dalam foto OOTD. cahaya alami alias matahari tentu menjadi pilihan utama. Berfotolah ketika cahaya sedang bagus-bagusnya yaitu ketika pagi setelah matahari agak naik, atau sore hari ketika matahari mulai turun. Ambil gambar dengan cara menghadap ke arah datangnya cahaya. Dengan demikian kamera smartphone mu akan lebih maksimal dalam mengambil gambar.

10. Pilih Smartphone dengan Fitur Kamera yang Bagus

Pintar-pintar lah dalam memilih smartphone. Jika hobi kamu adalah fotografi, carilah smartphone yang fitur kameranya bagus. Seperti Samsung.

Hopefully my blog can give some Benefits 💛

See you next on Aestheticsblog 👋

(Don’t forget to like+share+comment)

Part 1..

avatar Dyennadwi

Oleh Dyennadwi

Moody, humoris

Rancang situs seperti ini dengan WordPress.com
Mulai