Holaa Dear… π
Welcomeback to my blog π
Now i want to share about
“Spot Foto di Gunung Bromo”
Let’s go to the topic β¬οΈ
Gunung Bromo

Gunung bromo adalah salah satu gunung berapi yang masih aktif yang ada di Indonesia tepatnya, di Jawa Timur dan meliputi 4 kabupaten. Yaitu, kabupaten Probolinggo, kabupaten Pasuruan, kabupaten Lumajang dan kabupaten Malang. Bromo ini salah satu tempat wisata yang terkenal dan tidak pernah sepi pengunjung setiap harinya.Spot Foto yang Bagus dan Menarik di Gunung Bromo :Destinasi wisata yang ada di Gunung Bromo kebanyakan adalah wisata alam pengunungan. Biasanya para wisatawan yang berkunjung ke Bromo memulai tour mereka pada jam 02.00 dini hari. Mereka semua ingin mengejar sunrise yang sangat indah.
- View Point
Bahwasanya View Point merupakan tempat yang bisa digunakan untuk melihat pemandangan Gunung Bromo dari ketinggian. Dari tempat ini kita juga bisa menyaksikan sunrise yang sangat indah saat pagi hari.

- Kawah Gunung Bromo
Kawah Gunung Bromo merupakan tempat wisata kedua yang biasanya dikunjungi oleh para wisawatan. Kawah yang memiliki garis tengah 800 meter ini sangatlah unik. Untuk menuju ke kawah gunung bromo biasanya, para wisatawan harus menunggangi kuda ataupun berjalan kaki. Kemudian dilanjutkan dengan menaiki anak tangga,dengan anak tangga berjumlah 250. Pemandangan di puncak kawah bromo memang sangat fantastic, dengan dihiasi dengan pemandangan pegunungan Tengger dan gunung Batok yang membetuk garis-garis terjal.


- Padang Savana (Bukit Teletubbies)
Padang savana merupakan hamparan rumput yang sangat luas dengan luas sekitar 10 km persegi. Tempat ini juga disebut dengan Bukit Teletubbies, suasana yang nyaman nan sejuk akan anda rasakan ketika mengujungi tempat ini.
Hopefully my post can give any benefit and knowledge for you πSee you next on aestheticsblogπ